Artikel pertama yang saya buat berjudul "Struktur Perangkat Lunak/Software UNIX" yang dipublikasikan pada bulan Desember 2017. Setelah itu saya kurang aktif menulis artikel lagi hingga akhirnya di tahun 2019 saya mendapatkan tugas dari sebuah matakuliah di kampus yang mengharuskan untuk menulis artikel tentang sistem operasi. Kemudian dari situ saya mulai timbul niat untuk melanjutkan blog ini hingga sekarang. Dalam perjalanan mengembangkan blog ini saya tertantang dan merasa penasaran bagaimana caranya agar blog ini diterima google adsense. Saya mulai melakukan riset dengan membaca artikel-artikel serta video youtube yang membahas persyaratan yang harus dipenuhi agar blog diterima google adsense.
Setelah membaca dan melihat banyak referensi. Saya menyimpulkan blog saya pada saat itu memiliki beberapa kekurangan yaitu artikel masih sedikit, tampilan kurang menarik, jumlah tayang kurang dari 1rb, tidak memiliki halaman yang dipersyaratkan(About, Contact, Privacy Policy, Terms Of Service, Disclaimer, dan Sitemap), serta belum terdaftar di Google Search Console. Jika kalian belum tahu tentang Google Search Console sedikit saya singgung, bahwa google search console merupakan layanan dari google yang disediakan untuk meningkatkan keterlihatan situs di hasil pencarian Google. Kalau saya memahaminya layanan tersebut digunakan untuk merayapi artikel-artikel di blog kita sehingga nantinya dapat ditampilkan di mesin pencarian google dan juga menganalisa kemungkinan halaman yang mengalami error ketika dirayapi oleh mesin pencari google. Selain itu Google Search Console sangat membantu bagi webmaster untuk menganalisa jumlah tayang dan klik yang sudah diperoleh selama kurun waktu tertentu. Cara menggunakan layanan ini cukup mudah kalian tinggal buka link Google Search Console lalu daftarkan URL blog Anda ke layanan tersebut. Setelah muncul halaman Google Search Console kalian buka menu Peta Situs lalu masukkan halaman sitemap blog kalian ke kolom tersebut. Biasanya URL peta situs blog memiliki ciri sebagai berikut https://namablog.blogspot.com/sitemap.xml. Setelah kalian masukkan url peta situs blog, klik kirim dan google search console akan mulai menganalisa halaman-halaman yang ada pada blog kalian. Setelah mengirimkan url peta situs, langkah selanjutnya menguji URL artikel anda. Caranya klik menu Inspeksi URL lalu masukkan url artikel anda maka akan muncul tulisan "Mengambil data dari Indeks Google" jika belum terindeks klik Minta Pengindeksan. Lakukan hal tersebut pada setiap url artikel dengan tujuan agar artikel anda terbaca oleh mesin pencarian google sehingga nantinya dapat ditampilkan ketika seseorang sedang mencari informasi yang serupa dengan artikel yang anda buat.
Ketika saya sudah menerapkan beberapa cara yang saya sebutkan di atas, baru blog ini saya daftarkan google adsense. Sebelumnya saya sudah mendaftarkan email blog saya ke layanan Google Adsense namun pada saat itu blog saya masih mengalami kendala yang saya sebutkan tadi (artikel masih sedikit, dll). Sehingga waktu itu selalu ditolak padahal menunggu email balasan peninjauan cukup lama menurut saya (butuh waktu seminggu hingga dua minggu namun terkadang tidak sampai seminggu). Kemudian setelah blog ini saya perbaiki, saya masih mendapatkan jawaban yang sama yaitu ditolak. Saya semakin penasaran kenapa blog ini tidak diterima padahal penyangan sudah mencapai 3rb. Saya akhirnya mencoba untuk menghapus google adsense yang terdaftar dengan email saya. Namun ternyata setelah google adsense dihapus, kita tidak bisa mendaftar google adsense di email yang sama. Karena ketika kita membuka halaman google adsense lagi yang muncul adalah tulisan "Minta Pengaktifan". Keesokan harinya saya aktifkan lagi google adsense saya dan mengajukan blog ini untuk peninjauan kembali setelah menunggu sekitar seminggu lebih hasilnya masih ditolak kemudian saya hapus lagi google adsense dari blog saya. Keesokan harinya lagi saya aktifkan dan meminta peninjauan kembali kemudian selang beberapa hari saya lihat halaman google adsense memunculkan beberapa menu yang sebelumnya tidak bisa diklik. Menu tersebut antara lain Situs, Iklan, Pembayaran, dll. Setelah beberapa menu baru itu terbuka saya klik menu Situs dan di sana ada nama blog saya dan terdapat tulisan warna merah "Belum Ditinjau" seingat saya tulisannya seperti itu. Selanjutnya saya klik "Tinjau ulang" (kalau tidak salah) muncul tulisan "Terjadi kesalahan coba lagi". Kemudian saya coba lagi keesokan harinya dan hasilnya masih sama "Terjadi kesalahan coba lagi". Saya berpikir pesan tersebut tampil mungkin karena masih ada hal yang menyebabkan error di blog saya. Saya memang merasa tema blog saya masih terdapat beberapa error karena ketika membuka menu Tata Letak ada section yang tertindih section lainnya sehingga tidak bisa diubah gadgetnya. Percobaan terakhir saya sebelum akhirnya diterima google adsense ialah merubah tema blog dengan konsep minimalis seperti yang kalian lihat saat ini. Setelah merubah tema dan membuat beberapa penyesuaian saya kembali ke halaman google adsense di menu Situs saya klik Tinjau Ulang dan hasilnya tetap sama "Terjadi kesalahan coba lagi". Kemudian untuk terakhir kalinya dengan rasa khawatir serta penasaran saya klik nama situs saya dan saya pilih HAPUS. Setelah terhapus saya masukkan ulang nama URL blog saya dan mengeklik Tinjau ulang. Setelah semua proses itu tidak terdapat pesan kesalahan lagi. Beberapa hari kemudian hampir seminggu, muncul pesan dari google adsense di email saya yang tulisannya "Kabar Baik". Pesan tersebut menandakan bahwa blog saya diterima google adsense. Ketika proses menunggu peninjauan blog, saya membuka menu Iklan di google adsense dan menerapkan iklan otomatis. Sehingga setelah diterima blog saya sudah menampilkan iklan dengan lokasi yang ditentukan oleh google adsense secara otomatis.
Demikian yang dapat saya bagikan kepada teman-teman semua, semoga memberikan manfaat dan bisa kalian terapkan pada blog yang sedang kalian kembangkan. Saya di sini juga masih belajar sehingga apabila tulisan ini masih terdapat kekurangan saya mohon kritik dan saran yang membangun di kolom komentar. Terima kasih ^_^
0 Comments