Pengertian
Secara lebih lengkapnya simulasi dapat diartikan sebagai suatu teknik meniru operasi-operasi atau proses-proses yang terjadi dalam suatu sistem dengan bantuan perangkat komputer dan dilandasi oleh beberapa asumsi tertentu sehingga sistem tersebut bisa dipelajari secara ilmiah (Law and Kelton, 1991). Teknik simulasi ini dapat diterapkan di banyak bidang ilmu dan digunakan untuk menggambarkan persoalan atau penyelesaian tanpa harus mengalami keadaan nyata/sesungguhnya.
Peran komputer dalam simulasi yaitu untuk mempelajari sistem secara numerik, dimana dilakukan pengumpulan data untuk melakukan estimasi statistik untuk mendapatkan karakteristik asli dari sistem.
Simulasi merupakan alat yang tepat digunakan untuk suatu eksperimen dalam mencari respon terbaik dari komponen-komponen sistem. Dengan melakukan studi simulasi maka dalam waktu singkat dapat ditemukan keputusan yang tepat serta dengan biaya yang tidak terlalu besar karena semuanya cukup dilakukan dengan komputer.
Pendekatan simulasi diawali dengan pembangunan model sistem nyata. Model tersebut harus dapat menunjukkan bagaimana berbagai komponen dalam sistem saling berinteraksi sehingga benar-benar menggambarkan perilaku sistem. Setelah model dibuat maka model tersebut ditransformasikan ke dalam program komputer sehingga memungkinkan untuk disimulasikan.
Pemodelan Sistem dan Simulasi
Pada penjelasan pengertian simulasi dikatakan bahwa simulasi diartikan sebagai suatu teknik meniru operasi-operasi atau proses-proses yang terjadi dalam suatu sistem... Lantas apakah yang dimaksud dengan sistem? Sistem adalah kumpulan obyek yang saling berinteraksi dan bekerja sama untuk mecapai tujuan logis dalam suatu lingkungan yang kompleks.
Ada beberapa cara untuk dapat merancang, menganalisis dan mengoperasikan suatu sistem. Salah satunya dengan melakukan pemodelan, membuat model dari sistem tersebut.
Model adalah alat yang sangat berguna untuk menganalisis maupun merancang sistem. Model dapat menunjukkan bagaimana suatu operasi bekerja dan mampu dijadikan pertimbangan berpikir untuk meningkatkan atau memperbaikinya. Dengan membuat model dari suatu sistem maka diharapkan dapat lebih mudah untuk melakukan analisis. Hal ini merupakan prinsip pemodelan, yaitu bahwa pemodelan bertujuan untuk mempermudah analisis dan pengembangannya.
Melakukan pemodelan adalah suatu cara untuk mempelajari sistem dan model itu sendiri dan juga bermacam-macam perbedaan perilakunya.
Gambaran tentang cara mempelajari sistem dapat dilihat di bawah ini
- Eksperimen dengan sistem aktual vs eksperimen dengan model sistem
- Model fisik vs Model Matematis
- Solusi Analitis vs Simulasi
Konsep Simulasi
Tujuan Simulasi
Alasan Diperlukannya Simulasi
- Terdapat persoalan yang sangat sulit pada saat diimplementasikan
- Terdapat persoalan yang memerlukan biaya sangat besar jika diimplementasikan
- Terdapat persoalan yang memerlukan data dalam jumlah yang sangat besar (sulit dan mahal untuk memperoleh data)
- Terdapat kasus yang sangat berbahaya (beresiko tinggi) pada saat diimplementasikan
- Terdapat kasus yang memerlukan waktu lama untuk menyelesaikannya
0 Comments