Proses-Proses Sistem Operasi

Proses-Proses Sistem Operasi

1.  Definisi Proses pada Sistem Operasi

Proses pada Sistem Operasi berisikan instruksi, program counter, data, register pemroses, alamat pengiriman, stack data dan variabel pendukung lainnya. Berikut ini beberapa pengertian tentang proses, diantaranya adalah :
a.       Proses adalah sebuah konsep utama pada sistem operasi, sehingga masalah manajemen proses adalah masalah utama pada perancangan sistem operasi.
b.      Proses adalah program yang sedang dieksekusi.
c.       Proses adalah unit kerja terkecil yang secara individu mempunyai sumber daya dan dijadwalkan oleh sistem operasi.
Untuk kegiatan proses, sistem operasi berperan untuk mengelola segala proses pada sistem dan mengalokasikan sumber daya ke proses tersebut.
Berbagai proses berjalan secara bersamaan, dimana setiap proses mendapatkan bagian-bagian memori dan kendali sendiri-sendiri (peran SO), sehingga setiap proses (program) memiliki 2 prinsip di bawah ini :
1.    Independent, adalah program-program tersebut berdiri sendiri, tidak saling bergantung dan terpisah.
2.    One program at any instant, adalah hanya satu proses yang dilayani oleh pemroses pada satu waktu.
Pada multiprogramming, teknik penanganan proses adalah dengan menjalankan satu proses dan secara cepat berpindah ke proses lainnya (bergiliran), sehingga menumbulkan efek paralel semu (pseudoparallelism).

2. Status Proses

Meskipun pada setiap proses terdiri dari suatu kesatuan yang terpisah, tetapi adakalanya proses-proses tersebut butuh saling berinteraksi. Satu proses dapat dibangkitkan dari output proses lainnya sebagai input.
Saat proses dieksekusi, akan terjadilah perubahan status. Status proses diartikan sebagai bagian dari aktivitas proses yang sedang berlangsung pada saat itu. Status-status proses terdiri atas :
  • New : proses yang sedang dibuat
  • Running : proses yang sedang dijalankan
  • Waiting : proses sedang menunggu beberapa event (kejadian) yang akan terjadi (seperti penyelesaian input output atau penerimaan sebuah signal / tanda)
  • Ready : proses sedang menunggu untuk diproses oleh prosesor
  • Terminated : proses telah selesai menjalankan tugasnya (selesai dieksekusi)

Post a Comment

0 Comments